7 October 2024
Para Badminton Beregu Putra NPC Jateng Raih Perunggu di Peparnas XVII Solo
SOLO, npcjateng.com – Tim Para Badminton beregu putra Jawa Tengah berhasil meraih medali perunggu di ajang Peparnas XVII Solo. Pencapaian ini sesuai dengan target yang telah ditetapkan oleh tim pelatih.
Asisten Pelatih Para Badminton NPC Jateng, Trihono, menyatakan kepuasannya atas pencapaian ini.
"Target kami untuk beregu putra memang medali perunggu, dan alhamdulillah target tersebut tercapai. Ini menjadi motivasi bagi tim untuk terus berjuang di nomor lainnya," ujarnya.
Para Badminton NPC Jawa Tengah sendiri memiliki target besar di Peparnas kali ini, yaitu mengumpulkan 6 medali emas.
Beberapa andalan perorangan yang diharapkan dapat meraih emas sudah siap berkompetisi, dengan sederet atlet elite yang telah berkiprah di ajang internasional maupun menjadi juara di tingkat nasional.
Jadwal pertandingan Para Badminton nomor perorangan akan berlangsung Selasa 8 Oktober 2024. Trihono berharap dapat mendulang banyak medali emas di Peparnas XVII Solo. (NPCI Jateng)
Kontingen Para Badminton NPC Jateng diperkuat oleh 30 atlet, yang merupakan gabungan atlet-atlet terbaik dari berbagai nomor pertandingan. Berikut daftar lengkap atlet Para Badminton NPC Jateng:
Agung Widodo
Agus Budi Utomo
Andre Rismawan Ramadhan
Anggita Rahmawati
Anwar Sanusi
Apriliyana Sulistyawati
Dwiyoko
Febrian Surya Saputra
Fredy Setiawan
Hariyanto
Istangin
Karnadi
Kustanti Nur Amaliya
Lucky Stevylano Sandi
Muhammad Fajri Ibrahim
Narimah
Nur Juani
Purwadi
Rama Dwi Irwanto
Revandra
Sri Yanti
Subhan
Sugi Maindah
Supriadi
Suryo Nugroho
Syahrul Darmawan Saputra
Triyono
Warining Rahayu
Wartono
Yunia Widya Irianti
Berita Populer
Atlet Kebumen Berlari ke Puncak, Sabet Juara Umum Atletik Kejurprov NPCI Jateng 2025
23 October 2025
Ketua Umum NPCI Jateng Apresiasi Semangat Atlet dan Panitia di Kejurprov 2025, Soroti Evaluasi Menuju Peparprov 2026
23 October 2025
Surakarta Sabet Juara Umum Boccia Kejurprov NPCI Jateng 2025, Persaingan Ketat Antar Kabupaten/Kota
23 October 2025
Surakarta dan Kabupaten Semarang Berbagi Takhta Juara Umum Para Panahan Kejurprov NPCI Jateng 2025
22 October 2025
Cilacap Resmi Jadi Juara Umum Para Renang Kejurprov NPCI Jateng 2025, Kumpulkan 14 Emas
22 October 2025
Galeri